Kebanyakan wanita akan menganggap bulu ketiak seperti aib yang dapat memperburuk penampilan sehingga wajar jika banyak wanita yang memilih menghilangkan bulu ketiaknya. Wanita juga akan merasa minder jika harus menggunakan pakaian yang memperlihatkan ketiaknya dan ternyata ketiaknya berbulu. Untuk itulah membersihkan dan menghilangkan bulu ketiak menjadi kewajiban hampir sebagian besar wanita. Berikut ada berbagai cara menghilangkan bulu ketiak.
Berbagai Metode Cara Menghilangkan Bulu Ketiak |
Mencukur
Pastinya ini merupakan cara yang lumrah digunakan untuk menghilangkan bulu, baik bulu ketek, bulu kaki dan bulu-bulu lainnya. Mencukur dapat dilakukan dengan menggunakan silet, gunting maupun pisau pencukur. Namun dengan cara ini tentunya bulu akan dengan mudah untuk tumbuh kembali dan akan beresiko membuat ketiak menjadi menghitam. Untuk itu sangat disarankan untuk menggunakan krim saat sedang mencukur bulu ketiak. Gunakan juga alat yang tajam dan cukur dengan perlahan sesuai arah tumbuhnya dan setelah itu baru oleskan krim pelembab kulit.
Waxing (Sugaring)
Dengan menggunakan metode ini akan memberikan beberapa keuntungan seperti rambut ketiak akan lebih tahan lama untuk tumbuh kembali. Namun dengan menggunakan cara ini tentunya akan menyakitkan jika tidak dikerjakan oleh orang yang kurang ahli.
Krim Perontok Rambut
Metode ini adalah dengan menggunakan krim dimana rambut di ketiak akan rontok dengan sendirinya dalam pemakaian jangka waktu tertentu. Cukup mengoleskan di ketiak namun pastikan kulit ketiak tidak mengalami iritasi setelah pemakaian krim ini. Jika hal itu sampai terjadi maka sangat disarankan untuk tidak menggunakannya kembali. Biasanya setelah mengoleskan krim ini dilanjutkan dengan memberikan krim pada kulit ketiak agar kulit tidak menjadi kasar.
Elektrolis
Metode yang satu ini merupakan metode yang digunakan untuk mematikan sel-sel dalam folikel rambut. Efeknya akan membuat ketiak berhenti tumbuh secara permanen.