Salah satu hal yang cukup mengesalkan adalah saat resleting baju atau celana tiba-tiba macet disaat kita sedang terburu-buru. Biasanya yang terjadi adalah kita mengganti baju lain dari pada terus berusaha mencoba memperbaiki resleting yang macet tersebut.
Tips Atasi Resleting yang Macet |
Namun untuk mengatasi masalah tersebut sebetulnya memang susah-susah gampang karena jika tidak mengetahui cara mengatasi macet tersebut biasanya orang akan mengambil jalan pintas untuk mengganti resleting tersebut padahal hal itu membutuhkan waktu dan juga biaya. Dalam keadaan yang mendesak dan juga waktu yang sempit tentunya hal ini haruslah segera diatasi.
Jangan memaksa membuka dan juga menutupnya karena hal itu bisa jadi memperparah keadaan resleting yang macet tersebut. Caranya cukup mudah dengan menyediakan lilin untuk memperbaiki resleting yang macet tersebut. Lilin yang biasanya digunakan untuk penerangan saat mati lampu ini tinggal digosokan perlahan di sisi dalam dan juga luar sleting.
Ratakan hingga semua gigi resleting yang macet itu tertutup oleh lilin sepenuhnya. Kemudian dengan perlahan jalankan resleting yang macet tersebut. Maju mundurkan hingga lancar kembali dan releting sudah dapat digunakan lagi seperti biasa.
Cara ini juga dapat digunakan untuk berbagai macam sleting, misal sleting pada tas, jaket, atau barang lainnya menggunakan sleting. Tidak sulit dan juga tidak memerlukan waktu yang lama dan juga murah. Selamat mencoba
EmoticonEmoticon