Ternyata dengan melihat model rambut yang dipilih oleh seseorang kita juga dapat melihat bagaimana kepribadian orang tersebut. karena ternyata model rambut yang dipilih seseorang dapat mencerminkan kepribadiannya. Rambut adalah gambaran dari karakteristik seseorang yang jelas terlihat. Nah ada sebuah buku yang berjudul The Las Taboo karangan Karin Lesnik Oberstein akan menerjemahkan bagaimana model rambut yang dipilih oleh seseorang dapat menunjukkan kepribadiannya.
Rambut Lurus
Jika seseorang memilih untuk membiarkan rambutnya lurus tergerai maka dapat diartikan sebagai orang yang kurang bisa mengekspresikan emosinya. Ia termasuk pribadi yang agak tertutup dan selalu menyembunyikannya di hadapan orang lain.
Rambut Bercat Terang
Seseorang yang suka mengecat rambutnya dengan warna-warna yang terang, maka bisa disimpulkan jika dia memiliki kepribadian yang unik, percaya diri, beda dari yang lain dan juga tampak ingin menonjol.
Rambut Berponi
Wanita maupun pria yang memilih rambut dengan model poni biasanya memiliki kecenderungan individualis. Mereka tidak suka jika ada orang lain yang mencampuri urusan mereka.
Rambut Panjang
Orang dengan rambut seperti ini merupakan orang dengan tipe konservatif atau klaskik, dan juga berkelas karena sangat menghargai diri mereka dengan baik.
Rambut Ikal Bergelombang
Biasanya orang dengan kepribadian ini banyak disukai orang karena sopan, ramah dan juga mudah bergaul.
Rambut Pendek
Bila wanita memilih model rambut pendek seperti pria, maka dapat dikatakan dia memiliki sisi yang maskulin alias tomboy.
EmoticonEmoticon